Juventus Disikat Atalanta, Fans Tinggalkan Stadion Sebelum Laga Usai

2025-03-10 07:30:03 By Ziga

Kekalahan 0-4 dari Atalanta dalam lanjutan Serie A musim ini membuat suporter Juventus marah. Banyak dari mereka yang meninggalkan stadion sebelum laga tuntas.

 

Bertanding di Allianz Stadium, Senin (10/3/2025) dini hari WIB, kekesalan suporter Juventus sejak beberapa pekan silam tampak belum reda. Cemoohan segera muncul usai Juventus tertinggal 0-1 di babak pertama melalui penalti Mateo Retegui.

 

Situasi makin parah saat Juventus kebobolan gol kedua saat babak pertama belum berjalan satu menit. Situasi semakin panas di tribune, cacian kembali terdengar.