Tantangan untuk MU Hentikan Laju Apik Lyon di Bawah Fonseca

2025-04-10 13:34:40 By Ziga

Manajer Manchester United,Ruben Amorim, menilai Olympique Lyon adalah lawan yang sulit. Tantangan untuk Setan Merah hentikan laju apik Les Gones di bawah Paulo Fonseca.

Lyon vs MU akan tersaji di Groupama Stadium pada laga leg pertama perempatfinal Liga Europa, Jumat (11/4/2025). Setan Merah mengejar gelar di Liga Europa usai tampil buruk di kompetisi domestik.

 

Liga Europa satu-satu gelar yang masih berpeluang diraih musim ini. MU tak mampu berbicara banyak di Piala FA dan Piala Liga Inggris. Mereka juga masih terpuruk di peringkat ke-13 Liga Inggris.

 

Juara Liga Europa juga bakal membuat MU meraih tiket Liga Champions. Tiket yang sudah pasti tidak bisa didapatkan MU via peringkat Liga Inggris.

 

Namun Lyon bisa jadi sandungan untuk misi MU meraih gelar Liga Europa. Manajer MU, Ruben Amorim, mengakui bahwa Lyon lawan yang sulit.

 

Pria asal Portugal ini menilai Lyon punya kualitas yang lebih baik dari Real Sociedad, tim yang disingkirkan MU di 16 besar. Lyon juga tengah dalam kepercayaan diri usai dalam tren apik bersama pelatih anyar Paulo Fonseca.

 

Lyon hanya sekali kalah dalam tujuh laga terakhir bersama Fonseca. Total Lyon menang delapan kali dan tiga kali kalah dalam 11 laga dengan mantan pelatih Milan tersebut. Lyon yang sempat terseok-seok di papan tengah, dibawa Fonseca kini berada di peringkat kelima Ligue 1.

 

"Lyon lebih fisik, lebih besar, dan lebih cepat daripada [lawan di babak 16 besar] Real Sociedad. Sejak Fonseca tiba, mereka telah memenangkan sebagian besar pertandingan, mencetak lebih banyak gol, dan lebih sedikit kebobolan. Mereka memainkan permainan yang mengandalkan penguasaan bola dan itu akan menjadi tantangan yang berbeda bagi kami," ujar Amorim dikutip dari situs UEFA.