Ten Hag Calon Pelatih AS Roma? Ranieri: Gak Kenal, Tuh!

2025-04-11 08:02:02 By Anthem

Erik ten Hag diisukan jadi calon potensial pelatih AS Roma musim depan. Claudio Ranieri membantah isu tersebut.

 

Ten Hag masih tanpa klub usai kena PHK dari Manchester United pada Oktober 2024. Sejumlah klub Eropa kabarnya dikaitkan dengan juru taktik asal Belanda itu.

 

AS Roma jadi salah satu klub yang dikaitkan dengan Ten Hag. Il Lupi memang mencari pelatih anyar untuk musim 2025/2026.

 

Claudio Ranieri saat ini menjabat sebagai pelatih Roma menggantikan Ivan Juric pada November 2024. Pelatih veteran tersebut dikontrak hingga akhir musim.

 

Selain jadi pelatih, Ranieri juga ditunjuk sebagai penasihat klub di akhir musim ini. Pria 73 tahun itu ikut mengindentifikasi calon pelatih anyar AS Roma.

 

Terkait isu ketertarikan dengan Ten Hag, Ranieri menegaskan dirinya belum ada pertemuan dengan yang bersangkutan. Dia bahkan tak kenal dengan eks pelatih Ajax Amsterdam itu.

 

"Apakah Anda percaya kalau saya tidak mengenalnya? Saya tak pernah bertemu dengannya," kata Ranieri soal Ten Hag, dilansir dari Football Italia.

 

"Saya pernah membaca berita yang menuliskan saya makan malam dengannya. Namun, percayalah, saya tak pernah bertemu dengannya," Ranieri menegaskan.

 

Di satu sisi, Ranieri menyebut AS Roma melakukan pendekatan pelatih seperti di Liga Inggris. Dia dan direktur olahraga Florent Ghisolfi mencari beberapa nama potensial sebelum mengerucut kepada satu nama.

 

"Ghisolfi dan saya telah mengikuti model Inggris. Kami mulai dengan tujuh atau delapan kandidat dan mempersempit daftarnya menjadi tiga atau empat," ujarnya.